Situbondo, 25 Januari 2025 – Dalam rangka meningkatkan kompetensi riset dan penelitian, panitia Latihan Pengabdian Masyarakat (LPM) 2025 bekerja sama dengan Lembaga Penelitian dan Pengabdian Masyarakat (LP2M) mengadakan Pelatihan Karya Tulis Ilmiah (KTI). Acara ini diikuti oleh 50 mahasiswa terpilih dari berbagai program studi di STAI Nurul Huda Kapongan Situbondo. Kegiatan tersebut berlangsung pada Sabtu, 25 Januari 2025, bertempat di kampus STAI Nurul Huda.
Pelatihan ini menghadirkan Azisi, S.Sy., M.Pd., sebagai pemateri utama. Dalam paparannya, Azisi menekankan pentingnya penguasaan elemen-elemen dalam penulisan artikel jurnal ilmiah. “Peneliti harus mampu menentukan judul penelitian yang unik, menarik, serta relevan dengan permasalahan nyata di masyarakat. Judul yang baik adalah yang mengandung temuan baru, berdampak positif, dan berkontribusi pada kehidupan masyarakat luas,” jelasnya.
Lebih lanjut, Azisi menjelaskan struktur utama dalam penulisan artikel jurnal yang meliputi: Judul, Abstrak & Kata Kunci, Pendahuluan, Metode Penelitian, Hasil, Pembahasan, Kesimpulan, dan Daftar Pustaka. Dengan memahami setiap elemen ini, mahasiswa diharapkan dapat menghasilkan artikel ilmiah yang layak untuk dipublikasikan di jurnal akademik.
Ketua panitia Latihan Pengabdian Masyarakat, Ustaz Fathullah, M.H., menyampaikan bahwa kegiatan ini bertujuan mengisi waktu luang mahasiswa selama libur semester ganjil tahun akademik 2024/2025. “Pelatihan ini tidak hanya bermanfaat untuk memperkaya wawasan mahasiswa dalam riset, tetapi juga sebagai persiapan menghadapi Kuliah Kerja Nyata (KKN), di mana minimal tiga kali pelaksanaan LPM harus diikuti sebelum mahasiswa berpartisipasi dalam KKN,” ujarnya.
Senada dengan itu, Ketua LP2M menambahkan bahwa pelatihan ini merupakan bagian dari program rutin yang dirancang untuk membekali mahasiswa dengan keterampilan pengabdian kepada masyarakat. Lebih jauh, ia menekankan pentingnya mahasiswa mampu menghasilkan produk kreatif berbasis masyarakat yang nantinya dapat didokumentasikan dalam bentuk artikel ilmiah untuk diterbitkan di Jurnal Thalabah: Jurnal Penelitian Mahasiswa.
Ketua STAI Nurul Huda Kapongan Situbondo, Habib Muhammad Taufiq Al Djufri, M.Pd.I., juga menyampaikan apresiasi terhadap pelaksanaan kegiatan ini. “Ini adalah ikhtiar institusi untuk menciptakan lulusan yang kompeten di bidang penelitian sekaligus membiasakan mereka untuk terlibat aktif dalam pengabdian masyarakat. Harapan kami, output dari kegiatan ini dapat membantu mendorong perekonomian masyarakat melalui inovasi mahasiswa,” jelasnya.
Dengan pelatihan ini, mahasiswa diharapkan mampu mengintegrasikan ilmu yang mereka peroleh dengan kebutuhan nyata masyarakat. Selain itu, hasil penelitian mereka akan menjadi bagian penting dari pengembangan institusi serta kontribusi akademik untuk masyarakat secara luas.